Notification

×

Iklan

Sejumlah Pejabat PTPN V Pekanbaru Pamer Gaya Hedon di Medsos, SERV Bambang Punya Harta Rp 4,5 Miliar

Senin, 21 April 2025 | 14:09 WIB Last Updated 2025-04-21T07:09:28Z

Kantor Pusat PTPN V Pekanbaru. (Foto: Istimewa)

ARN24.NEWS
– Di tengah kondisi ekonomi yang menantang, sejumlah pejabat PTPN V yang berbasis di Pekanbaru justru menuai sorotan akibat gaya hidup hedon yang mereka pertontonkan di media sosial. 


Beberapa di antaranya terlihat mengikuti turnamen golf di Batam bersama sejumlah vendor perusahaan.


Dari penelusuran, unggahan akun Instagram @yudhicahyadi73, milik Yudhi Cahyadi yang menjabat sebagai SERV PTPN V, menunjukkan aktivitas mereka selama di Batam. 


Selain Yudhi, turut terlihat pejabat lainnya seperti Bambang Budi Santoso dan Ahmad Gusmar. Namun, setelah unggahan tersebut menjadi sorotan, akun Instagram Yudhi mendadak dikunci.


Dalam kegiatan itu, para pejabat terlihat didampingi oleh vendor-vendor rekanan seperti Iwan Apek, Abun, dan Zunaidi. Tidak diketahui secara pasti berapa besar dana yang digunakan, maupun apakah penggunaan dana tersebut berkaitan dengan anggaran perusahaan.


Ridwan merupakan warga Pekanbaru menyesalkan aksi pamer gaya hidup mewah yang dilakukan para pejabat tersebut.


“Seharusnya pejabat BUMN tidak mempertontonkan gaya hidup hedon di tengah situasi sulit saat ini,” ujarnya kepada media, Senin (21/4/2025).


Ia juga menaruh curiga terhadap keterlibatan para vendor yang ikut serta dalam kegiatan tersebut.


“Kalau ini murni turnamen untuk menyalurkan hobi, mengapa harus membawa vendor? Ini perlu dipertanyakan,” kata Ridwan.


Sumber internal menyebut bahwa para vendor yang turut serta merupakan rekanan dominan dalam proyek-proyek PTPN V. 


“Mereka ini vendor kepercayaan SERV. Kalau pun ada proyek yang dilelang terbuka, itu hanya formalitas. Pemenangnya ya itu-itu saja,” ujarnya.


Upaya konfirmasi kepada Bambang Budi Santoso tak membuahkan hasil. 


Saat dihubungi melalui nomor 0811-751-XXX, panggilan tidak dijawab, sementara pesan WhatsApp hanya dibaca tanpa ada balasan. 


Hal serupa terjadi saat mencoba menghubungi vendor Abun dan Iwan Apek.


Humas PTPN V, yang kini bernaung di bawah PTPN IV Region III, Anggi, ketika ditemui wartawan di kantor juga tak berhasil. 


Namun menurut stafnya, Ronny dan Faisal, Anggi sedang berada di Medan untuk menghadiri pernikahan rekannya. Dihubungi via ponsel 0811-7960-XXX, juga tak direspons.


Harta Kekayaan Capai Rp 4,5 Miliar


Bambang Budi Santoso, yang diketahui menjabat sebagai SERV Business Support PTPN V, ternyata memiliki harta kekayaan yang cukup besar. 


Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan ke KPK per 23 Maret 2024, total kekayaan Bambang mencapai Rp 4.526.819.932 atau Rp4 miliar lebih. 


Adapun rinciannya antara lain, yakni tanah dan bangunan senilai Rp2,44 miliar, tersebar di Kampar, Siak, dan Pekanbaru dengan puluhan bidang tanah seluas ribuan meter persegi.


Kemudian, alat transportasi dan mesin senilai Rp637,5 juta, termasuk mobil Honda CRV Turbo (2018), HRV (2021), dan Mitsubishi Strada, lalu harta bergerak lainnya Rp1,08 miliar.


Sementara kas dan setara dan kas sebesar Rp378 juta, namun hutang tercatat Rp17 juta. Jadi total kekayaan bersih yang dilaporkan Bambang mencapai Rp 4,5 miliar lebih. (rfn)