Notification

×

Iklan

PKB Deli Serdang Gelar Musyawarah Kerja, Fokus Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

Senin, 14 April 2025 | 23:56 WIB Last Updated 2025-04-14T16:56:38Z


ARN24.NEWS
– Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Deli Serdang menggelar musyawarah kerja DPAC tahun 2025, Minggu (13/4), sebagai langkah konkret meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.


Ketua DPC PKB Deli Serdang, H. Said Hadi, SE, menjelaskan musyawarah diikuti oleh PAC dari Kecamatan Lubuk Pakam, Beringin, dan Pantai Labu serta pengurus ranting. Agenda penting yang dibahas termasuk rencana restrukturisasi kepengurusan PAC dan ranting dalam dua bulan ke depan, disertai pemasangan plang kepengurusan.


Selain penguatan struktur partai, PKB Deli Serdang juga menyusun program perjuangan untuk periode 2024-2029 yang telah diselaraskan dengan visi pemerintahan Bupati Asriluddin Tambunan dan Wakil Bupati Lomlom Suwondo.


"Program-program ini mendukung terwujudnya Deli Serdang yang Sehat, Cerdas, Sejahtera, Religius, dan Berkelanjutan," ujar Said Hadi.


Musyawarah juga menjadi ajang edukasi kader mengenai pengajuan program bedah rumah dan BPJS gratis, sebagai bagian dari pelayanan nyata PKB kepada warga.


Anggota DPRD Deli Serdang, H. Purwaningrum, turut hadir dan menjelaskan mekanisme pengajuan BPJS gratis bagi warga kurang mampu agar dapat mengakses layanan kesehatan tanpa beban biaya. (mdn)