Notification

×

Iklan

Bungkam!!! Temuan Ganjil Kolam Ikan di Belakang Kantor Nagori Kasindir Simalungun

Rabu, 17 Juli 2024 | 10:14 WIB Last Updated 2024-07-17T03:14:48Z

ARN24.NEWS --
Setiap tahun pemerintah diperkirakan menambah dana desa. Dengan maksud meningkatkan kesejahteraan rakyat. Namun apakah peruntukkan sesuai keinginan masyarakat? 

Terkadang hal itu berbuah tanya. Sayangnya, malah oknum bersangkutan yang berhak memberi penjelasan, toh malah bungkam. Dan tak jarang menghindari wartawan media untuk dilakukan konfirmasi. 

Nah, salah satu contoh temuan ganjil hasil telusur media ini di Kantor Nagori  Kasindir, Kecamatan Jorlang Hataran, Kabupaten Simalungun. Temuan itu berupa kolam yang kabarnya akan dibuat ternak ikan. Letakkan tepat di belakang kantor nagori tersebut. 

Menilik dari temuan itu, kru berusaha mengonfirmasi ke oknum kepala desa (Kades). Hanya saja yang oknum tersebut dikatakan tak berada di tempat, Senin (15/7/2024) siang. Bahkan terpantau bahwa kolam rencana untuk pembibitan ikan itu tidak berfungsi. 

Telaah anggaran desa, untuk Nagori Kasindir, Kecamatan Jorlang Hantaran, Kabupaten Simalungun pada 2022 memperoleh Rp 736.357.000. Sedangkan 2023 sekira Rp.769.301.000. Malah 2024 mencapai Rp.1.030.776.000, dengan total seluruh Rp.2.536.434.000. 

Tak cuma oknum kades, sekretaris desa saat ditanya pertanggangjawaban, APBDesa TA 2022 senilai Rp Rp 736.357.000, toh tak bisa memberikan tanggapan apa pun. 

Padahal untuk Penyelenggaraan pelayanan publik yang adil dan prosedural sudah diatur dalam Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik. Di dalamnya telah dimuat semua persoalan pelayanan publik, mulai dari pelaksanaan penyelenggaraan pelayanan publik sampai kepada sanksi terhadap pelanggaran hukum dalam penyelenggaraan pelayanan publik.

Dengan naiknya berita ini ke meja redaksi, karena oknum Kepala Desa Kasindir, Kacematan Jorlang Hataran, Kabupaten Simalungun tidak bisa dikonfirmasi laporan rincian realisasi APBDesa tahun 2022 sampai 2024, kuat dugaan terindikasi korupai. (rams)