Notification

×

Iklan

Bobby Nasution Ingin Medan Menjadi Kota Global dan Menjadi Bagian dari Indonesia Emas 2045

Selasa, 02 Juli 2024 | 12:41 WIB Last Updated 2024-07-02T05:41:55Z

Penyerahan piala dari Wali Kota Medan, Bobby Nasution kepada kecamatan dan kelurahan terbaik tingkat Kota Medan. (Foto: Istimewa)

ARN24.NEWS
– Untuk menggapai Indonesia Emas di tahun 2045 kita telah sepakat bersama untuk menjadikan Kota Medan sebagai bagian dari Indonesia Emas itu sendiri. Oleh karena itu Wali Kota Medan, Bobby Nasution ingin agar seluruh masyarakat dan unsur pemerintah kota bersama-sama dapat menjadikan Kota Medan menjadi kota global.


"Karena itu tujuan utama Pemko Medan adalah bagaimana mensejahterakan seluruh masyarakat Kota Medan dan menjadikan masyarakat sebagai sumber utama dalam kemajuan Kota Medan kedepannya,” kata Bobby Nasution saat memimpin Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Medan ke 434 di Lapangan Balai Desa, Kecamatan Medan Helvetia, Senin (1/7/2024).


Bobby Nasution menyebutkan, untuk menjadikan Kota Medan menjadi kota global tentunya banyak yang harus dipersiapkan. Selain mempersiapkan infrastruktur dan bangunan fisik, Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul juga harus dipersiapkan.


"Saya ingin di hari jadi Kota Medan ke 435 seluruh fasilitas yang dibagun sudah selesai dan sudah bisa digunakan pada tahun depan sehingga fasilitas yang ada tersebut bermanfaat bagi masyarakat," kata Bobby Nasution seraya mengharapkan Kota Medan kedepanya menjadi kota global yang berkah.


Usai pelaksanaan upacara, acara kemudian di isi dengan penyerahan piala dari Wali Kota Medan, Bobby Nasution kepada kecamatan dan kelurahan terbaik tingkat Kota Medan. Untuk kecamatan terbaik I diraih Kecamatan Medan Barat, terbaik II Kecamatan Medan Deli, dan terbaik III Kecamatan Medan Petisah.


Sedangkan untuk kelurahan, terbaik I diraih Kelurahan Belawan Sicanang, terbaik II Kelurahan Silalas, dan terbaik III Kelurahan Tanjung Rejo. (sh