Pelaku begal diamankan di Mapolsek Medan Labuhan. (Foto: Istimewa)
ARN24.NEWS – Tim Reskrim Polsek Medan Labuhan menangkap pelaku begal yang beraksi di Desa Manunggal, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang.
Tersangka adalah, IS (19), warga Desa Manunggal dan korbannya R (22), sempat mengalami luka akibat dibacok sejumlah pelaku.
Kapolsek Medan Labuhan, Kompol PS Tampubolon, menyebutkan, peristiwa pembegalan yang dialami korban terjadi pada Minggu (19/5/2024) dini hari saat melintas di Pasar 9, Desa Manunggal.
Korban yang tengah mengendarai motor sekira dihentikan para pelaku. Mereka berjumlah sekitar enam orang. Kemudian, satu diantara pelaku membacok tangan korban.
Korban sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
“Korban kehilangan sepeda motor dan iPhone 13,” terangnya, Selasa (21/5/2024).
Setelah melakukan kejahatan, para pelaku kemudian kabur meninggalkan korban di lokasi kejadian. Polisi yang menerima laporan korban bergerak cepat memburu pelaku.
Tampubolon menerangkan, pada hari yang sama tepatnya sekira pukul 09.30 WIB, pelaku IS dapat ditangkap. Sedangkan lima pelaku lainnya masih dalam pengejaran.
"Polisi mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah, khususnya pada waktu rawan, seperti tengah malam dan dini hari," pungkasnya. (sh)