Notification

×

Iklan

Hasil Semifinal AFC: Timnas Indonesia Bertemu Irak Jaga Asa Juara Ketiga

Selasa, 30 April 2024 | 10:18 WIB Last Updated 2024-04-30T03:18:05Z

ARN24.NEWS --
Nasib sial dialami Timnas Indonesia U-23 saat menjalani pertandingan di fase semifinal. Pada laga melawan Uzbekistan itu, pelatih Garuda Muda Shin Tae-yong dihadiahi kartu kuning. Mirisnya lagi, kapten Timnas Rizki Ridho malah diusir keluar lapangan karena mendapatkan kartu merah. 

Terlepas dari hasil kekalahan itu, Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 dipastikan bertemu pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 sekaligus penentu lolos Olimpiade Paris 2024.

Kepastian itu didapat usai Irak kalah 0-2 dari Jepang pada pertandingan semifinal kedua Piala Asia U-23 2024. Jepang sukses mengalahkan Irak 2-0 pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, Selasa (30/4/2024) dini hari pukul 00.30 WIB.

Pada menit ke-38 Jepang mencetak gol indah lewat aksi gemilang Mao Hosoya. Di menit ke-42 Jepang berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 melalui sontekan Ryotaro Araki.

Kemenangan atas Irak membuat Jepang lolos ke final Piala Asia U-23 2024. Di final Jepang akan bertemu Uzbekistan yang sudah menanti lebih dulu setelah menang atas Indonesia pada semifinal lainnya di Piala Asia U-23 2024.

Sedangkan Irak yang kalah dalam laga ini akan bertemu dengan Indonesia pada pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 sekaligus memperebutkan tiket terakhir Olimpiade Paris 2024 lewat jalur Piala Asia U-23. 

Pertandingan Indonesia vs Irak di duel peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung Kamis (2/5/2024) malam.

Sebelumnya Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Uzbekistan pada semifinal pertama Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) malam WIB.

Gol Khusain Norchaev pada menit ke-68 dan gol bunuh diri Pratama Arhan pada menit ke-86 memupus harapan Indonesia ke final Piala Asia U-23 2024, sekaligus lolos otomatis ke Olimpiade 2024 Paris.

Meski kalah dari Uzbekistan, harapan Garuda Muda tampil di Olimpiade Paris belum usai. Masih ada perebutan peringkat ketiga di Piala Asia U-23 2024.

Piala Asia U-23 2024 merupakan babak kualifikasi zona Asia menuju Olimpiade 2024 Paris. Tim yang menempati tiga besar turnamen ini akan tampil di multievent empat tahunan tersebut.

Pemenang perebutan peringkat ketiga nanti bakal bermain di Olimpiade 2024. Sedangkan tim peringkat empat akan menjalani babak playoff melawan wakil Afrika, Guinea pada 9 Mei. (cnn/nt)