ARN24.NEWS -- Melihat sejumlah sendal yang dipajang Reni Br Ginting, membuat Sri Anita ingin membeli. Dia pun menghampiri toko Reni yang berada di Pajak/Pasar Brastagi. Nah, lagi asyik memilih sendal yang layak dipakai, wanita 38 tahun dihampiri seornag ibu rumah tangga.
Ya, ngakunya ingin membeli sendal juga. Namun ketika Sri Anita alias Nita mau mengambil uang di tasnya, toh dia menemukan tangan seseorang. Tangan itu tak lain milik pelaku, inisial He br G (49). Tak pelak, seketika Nita menjerit. "Copet...copeettt" teriaknya.
Setelah diperiksa, duit yang dibawa Nita berjumlah Rp 3 juta lebih tak ada yang hilang. Sedangkan pelaku langsung kabur. Pun demikian, para pengunjung Pajak Brastagi langsug bereaksi. Pelaku dikejar, hingga akhirnya tertangkap.
Syukurnya nyawa pelaku terselamatkan, setelah petugas Satreskrim Polsekta Berastagi yang dipimpin Iptu Pernandos Manik, menangkapnya. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (6/8/2023).
Berdasarkan keterangan saksi-saksi bahwa sudah ada beberapa kali terjadi kejadian copet di Pasar Berastagi dan sudah sangat meresahkan. Sedangkan pelaku mengakui perbuatannya.
"Untuk barang bukti sudah kita amankan di Polsekta Berastagi uang tunai sebesar Rp.3.123.000, satu buah dompet kecil, bercorak bunga les merah, satu buah tas sandang warna cokelat merk bean," tandasnya. (mtc/nt)