Notification

×

Iklan

2.500 Pasukan TNI-Polri Siaga Amankan Kunjungan Presiden Jokowi di Sumut

Kamis, 24 Agustus 2023 | 21:42 WIB Last Updated 2023-08-24T14:42:59Z

Ilustrasi pengamanan Presiden Jokowi. (Foto: Istimewa)

ARN24.NEWS
– Sebanyak 2.500 pasukan personel TNI-Polri disiagakan untuk melakukan pengamanan kunjungan Presiden Jokowi yang dijadwalkan tiba di Kota Medan, Jumat (25/8/2023) besok.

“Personel TNI-Polri yang disiagakan ini nantinya bertugas untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas serta pengamanan lainnya,” kata Kapendam I Bukit Barisan, Kolonel Rico Siagian, Kamis (24/8/2023).

 

“Nantinya Presiden Jokowi beserta rombongan setelah tiba di Kota Medan akan melakukan kunjungan kerja ke Kota Binjai,” ujar Rico.


Berdasarkan informasi yang diperoleh, Presiden Jokowi akan mendarat di Bandara Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang. Kemudian akan menuju Kota Binjai melaksanakan kunjungan kerja.


Usai dari Kota Binjai, mantan Gubernur DKI Jakarta itu pun kembali ke Kota Medan dan berada di sini selama 3 hari. (sh)