Notification

×

Iklan

Bendungan Aek Godang Madina Makan Korban, 2 Bocah Tewas 1 Selamat

Jumat, 02 Juni 2023 | 14:43 WIB Last Updated 2023-06-02T07:43:48Z

ARN24.NEWS --
Tiga bocah perempuan berusia sekolah dasar tenggelam saat mandi di bendngan Aek Godang Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Madina, Kamis (1/6/2023) pagi. Ketiganya terindentifikasi Wardah (10), Wardhatul Harimah (11) dan Naslah (10) tinggal di Desa Parbangunan.

Plt Kepala BPBD Kabupaten Madina, Mukhsin mengatakan setelah mendapat laporan adanya kejadian orang tenggelam pihaknya langsung menuju ke lokasi tempat kejadian perkara (TKP).

"Iya benar, telah terjadi kejadian orang tenggelam di bendungan batang gadis. Setelah kita mendapat laporan kita langsung menuju TKP," kata Mukhsin, saat dikonfirmasi. 

Setelah dilakukan pencarian selama kurang lebih tiga jam, ketiga korban ditemukan. Namun, dua di antaranya meninggal dunia. Korban selamat yakni Naslah (10) dan telah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah Panyabungan (RSUD).

Menurut Pj Kades Parbangunan, Muhammad Syafii Lubis korban bersama teman-temannya pada Kamis pagi itu sedang mandi di sungai bendungan 'Aek Godang'. Namun, tak berapa lama beberapa teman korban melaporkan ke masyarakat yang berada di sekitar lokasi bahwa teman mereka ada tenggelam.

"Dari informasi yang diperoleh, korban bersama teman-temannya sekitar 10 orang sedang mandi di sungai itu. Kemudian tak berapa lama di antara mereka melapor ke masyarakat di sekitar lokasi telah ada yang tenggelam," terangnya. 

Lalu, masyarakat kemudian melaporkan ke pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan kemudian dilakukan pencarian terhadap korban yang tenggelam.

Korban yang ditemukan pertama Naslah kondisinya selamat. Tetapi dua korban lainnya meninggal dunia. Posisi ketiganya ditemukan masih di lokasi pas saat mandi itu. (mtc/nt)