![]() |
Avanza yang diseruduk KA di perlintasan Asahan. (sumber: inews) |
ARN24.NEWS -- Kecelakaan menelan korban jiwa kembali terjadi di Kabupaten Asahan. Kali ini Kereta Api (KA) yang melintas dari Rantau Prapat menuju Medan menghantam mini bus Avanza tepatnya di Desa Sei Halim Hassak, Kabupaten Asahan, Kamis (18/8/2022).
Keduanya mengembuskan napas terakhir dalam perawatan di rumah sakit.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Asahan Iptu Ronny mengatakan, mobil Avanza tersebut dikemudikan Hadi Subroto (40) bersama putrinya berusia 7 tahun.
Mobil mereka tertabrak kereta api penumpang yang bergerak dari arah Rantauprapat menuju Kota Medan.
"Akibat kejadian ini kedua korban pengemudi dan penumpang meninggal saat perawatan di rumah sakit," terangnya.
Penuturan saksi mata, mobil terpental sejauh 15 meter dari lokasi kejadian dan nyaris mengenai rumah warga. Kondisinya kendaraan ringsek di bagian depan.
Dugaan sementara, pengemudi tak berkonsentrasi saat melintas di pelintasan tanpa palang pintu dan mengalami mati mesin saat berada di tengah pelintasan.
Selanjutnya kedua korban dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan. Kasus kecelakaan ini sudah dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Asahan. (ins/nt)